Besok, Sidang Perdana Bentrok TNI-Warga
Minggu, 03 Juli 2011 – 00:06 WIB
KEBUMEN – Pengadilan Negeri (PN) Kebumen, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah akan menggelar sidang perdana enam warga Desa Serojenar yang menjadi tersangka dalam kasus bentrokan TNI dengan warga beberapa waktu lalu, Senin besok (4/7). Keenam orang yang menjadi terdakwa masing-masing, Asmarun alias Lubar, Sutriono alias Godreg, Lekhan, Birin, Mulyono, dan Adi. Humas Pengadilan Negeri (PN) Kebumen, Sutikna mengatakan, sidang perdana perkara kasus bentrokan TNI digelar selama dua hari berturut-turut, Senin dan Selasa (4-5/7) besok. "Untuk menghindari membludaknya pengunjung, sidang akan dilaksanakan di gedung Gedung Juang di Jalan Indrakila Kebumen," imbuhnya.
Dia menjelaskan, sidang akan dilaksanakan secara beruntun dengan majelis hakim yang berbeda. Pada hari pertama, PN Kebumen menunjuk Wakil Ketua PN Kebumen, Surono dan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Umardani SH untuk memimpin jalannya sidang, dengan agenda sidang perkara No 122/Pid.B/2011/PN.KBM. Ada pun terdakwa, Asmarun alias Lubar dan Sutriono alias Godreg.
Selanjutnya, Ketua PN Kebumen, Hanoeng Widjajanto SH dan JPU Syafei SH yang juga Kasi Pidup Kejaksaan Negeri (Kejari) Kebumen akan menyidangkan sidang perkara No 123/Pid.B/2011/PN.KBM, dengan para terdakwa Solekhan alias Lekhan, Sobirin alias Birin, Mulyono, dan Adi Wiloyo.
KEBUMEN – Pengadilan Negeri (PN) Kebumen, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah akan menggelar sidang perdana enam warga Desa Serojenar yang
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Riau
Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
Minggu, 24 November 2024 – 11:24 WIB - Daerah
Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
Minggu, 24 November 2024 – 11:10 WIB - Daerah
Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
Minggu, 24 November 2024 – 04:45 WIB - Sumsel
Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang
Minggu, 24 November 2024 – 01:01 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
Periksa Cagub Bengkulu Menjelang Masa Tenang, KPK Disebut Terima Orderan
Minggu, 24 November 2024 – 12:35 WIB - Humaniora
Potensi Besar Kentang Garut Binaan UPLAND untuk Dukung Swasembada Pangan
Minggu, 24 November 2024 – 10:31 WIB - Musik
Makin Populer, Sara Rahayu Sukses Masuk Nominasi Anugerah Dangdut Indonesia 2024
Minggu, 24 November 2024 – 09:09 WIB - Destinasi
Jadwal Bioskop di Bali Minggu (24/11): Denpasar Cineplex – Level 21 XXI Mall, Yuk Gas!
Minggu, 24 November 2024 – 09:14 WIB - Bulutangkis
Final China Masters 2024 Dibuka dengan Dramatis, 93 Menit
Minggu, 24 November 2024 – 14:32 WIB