BI Catat Ekonomi Daerah Makin Bergairah
Jumat, 08 Oktober 2010 – 02:02 WIB
JAKARTA - Kinerja menggembirakan perekonomian nasional tidak lepas dari kontribusi perekonomian daerah. Bahkan, laporan Bank Indonesia (BI) menyebut, kini perekonomian di daerah makin bergairah. Direktur Perencanaan Strategis dan Humas BI Dyah Makhijani mengatakan, pertumbuhan ekonomi domestik pada triwulan III 2010 diperkirakan lebih baik dari triwulan sebelumnya. Pada triwulan III, ekonomi diperkirakan tumbuh 6,3 persen (year-on-year). "Perkembangan ekonomi yang membaik tersebut tercermin pada perkembangan ekonomi di daerah yang terus meningkat," ujarnya dalam Laporan Kebijakan Moneter BI, Kamis (7/10).
Menurut Dyah, pertumbuhan ekonomi daerah terutama didorong oleh kinerja ekonomi di wilayah Sumatera dan Indonesia bagian Timur, yakni Sulawesi, Maluku, Papua (Sulampua). "Khususnya pada subsektor perkebunan dan sektor pertambangan," katanya.
Selain itu, lanjut dia, kinerja industri pengolahan dan sektor bangunan di wilayah Jawa, Bali, Nusa Tenggara (Jabalnustra), dan Kalimantan juga memberikan kontribusi yang cukup signifikan bagi pertumbuhan ekonomi. Di sisi permintaan, kata Dyah, pertumbuhan ekonomi daerah ditopang oleh konsumsi dan investasi sejalan dengan masih tingginya optimisme konsumen dan "peningkatan kredit konsumsi. "Termasuk juga stabilnya nilai tukar petani," terangnya.
JAKARTA - Kinerja menggembirakan perekonomian nasional tidak lepas dari kontribusi perekonomian daerah. Bahkan, laporan Bank Indonesia (BI) menyebut,
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Makro
Bagaimana Cara Daftar Brigade Swasembada Pangan? Ini Penjelasan Kepala BPPSDMP Kementan
Rabu, 20 November 2024 – 21:48 WIB - Industri
Kembalikan Kejayaan Industri Karet Nasional, PTPN Group Siapkan Strategi Revitalisasi
Rabu, 20 November 2024 – 21:43 WIB - Bisnis
ASDP Maksimalkan Layanan Penyeberangan Jawa-Bali untuk Menyambut Natal dan Tahun Baru
Rabu, 20 November 2024 – 21:24 WIB - Bisnis
Ini Alasan Pemerintah Tak Naikkan CHT dan Lakukan HJE Rokok di 2025
Rabu, 20 November 2024 – 21:15 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kriminal
Diduga Dibunuh, IRT di Pekanbaru Ditemukan Tewas, Pelaku Diduga Kuat Orang Dekat
Rabu, 20 November 2024 – 17:49 WIB - Pilkada
Survei LSI Denny JA: Duet SEHATI di Makassar Berpotensi Tumbangkan MULIA
Rabu, 20 November 2024 – 16:22 WIB - Sepak Bola
Mengintip Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026, Seberapa Dekat?
Rabu, 20 November 2024 – 19:34 WIB - Jateng Terkini
Tragedi Longsor di Bruno Purworejo: Satu Korban Masih Hilang, Tiga Tewas
Rabu, 20 November 2024 – 19:20 WIB - All Sport
Tanpa Kekuatan Terbaik, TNI AL Bikin Kejutan Masuk Final Livoli Divisi Utama 2024
Rabu, 20 November 2024 – 19:45 WIB