BKSAP Sebut Penanaman Pohon di DPR untuk Bumi yang Lebih Baik
Putu juga menyampaikan, DPR RI bersama segenap delegasi P20 ingin mengawal ketahanan pangan, ketahanan energi dan menginginkan agar tantangan global segera selesai.
Sehingga, kata Legislator dapil Bali itu, diharapkan momentum gerakan penanaman pohon tersebut bisa menjadi budaya keseharian bagi seluruh masyarakat Indonesia dan dunia.
“Gerakan penanaman pohon ini harus juga menjadi budaya di desa-desa dimulai dari lingkungan terkecil, yaitu keluarga. Dengan momentum P20, mari lakukan gerakan ini dari sekarang ke depannya agar menjadi budaya yang baik dalam gerakan menanam pohon bersama,” ajak Putu.
Pada kesempatan itu, sekaligus sebagai momen untuk mengingatkan kembali agar dukungan terhadap pembiayaan iklim dari negara maju bagi negara berkembang sebesar US$ 100 miliar melalui Green Climate Fund (GCF) harus segera dipenuhi.
“Kami berharap agar realisasi dukungan dari GCF sebesar USD100 miliar bisa segera diwujudkan agar negara bisa menuju net zero emission,” pungkas Putu. (jpnn)
Video Terpopuler Hari ini: