Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Black Widow Kantongi USD 215 Juta di Box Office

Senin, 12 Juli 2021 – 20:15 WIB
Black Widow Kantongi USD 215 Juta di Box Office - JPNN.COM
Scarlett Johansson sebagai Black Widow di The Avengers. Foto: Marvel

jpnn.com, JAKARTA - Black Widow menjadi film dengan penghasilan terbesar selama pandemi dengan mengantongi USD 80 juta.

Disney melaporkan bahwa film yang dibintangi Scarlett Johansson ini menghasilkan lebih dari USD 60 juta dalam pembelanjaan konsumen Disney Plus Premier Acess secara global.

Black Widow adalah film dari Marvel Cinematic Universe yang dibuka secara bersamaan di bioskop dan di Disney Plus.

Pelanggan dapat menonton film Black Widow di layanan streaming itu dengan tambahan biaya USD 30.

Film yang disutradarai Cate Shortland itu juga mengumpulkan tambahan USD 78 juta dari 46 wilayah internasional.

Pencapaian itu meningkatkan pendapatan box office globalnya menjadi USD 158 juta.

Dikombinasikan dengan angka Disney Plus, angka akhir pekan terakhir mencapai USD 215 juta.

Namun, Black Widow masih belum memiliki tanggal rilis di China yang merupakan pasar bioskop paling penting untuk waralaba Marvel. (antara/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

Black Widow menjadi film dengan penghasilan terbesar secara global selama pandemi dengan mengantongi USD 215.

Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close