BRI & Pegadaian Dukung UMKM Kopi Go Global
Dalam Paviliun Kopi Indonesia, selain kopi tersedia pula mesin kopi, mesin roasting, sirup hingga bubuk perasa produk lokal Indonesia.
Pengunjung Paviliun AKSI KOPI Indonesia pun dapat menikmati berbagai promo-promo menarik, seperti diskon 10% untuk pengguna Kartu Debit, Kartu Kredit BRI dan Scan QRIS via BRImo.
Selain itu, tersedia di booth BRI pembukaan rekening Tabungan BRI BritAma, BRImo, dan Kartu Kredit BRI. Pengunjung juga dapat menikmati kopi hanya dengan Scan Rp1,- dengan menggunakan BRImo di booth The Gade Cofee & Gold, selain dapat membeli produk kopi pada booth ini juga dijual perhiasan Galeri24.
Ketua Umum AKSI SCAI Daryanto Witarsa juga mengungkapkan, ajang ini adalah momentum penting untuk mempertemukan berbagai usaha bidang kopi dari mulai hulu sampai hilir, dengan para buyer luar negeri secara langsung.
“Bekerja sama dengan BRI serta Pegadaian, mempermudah sistem pembayaran dengan penggunaan EDC BRI sehingga baik para penjual dan pembeli dapat melakukan pembayaran secara cepat (real time) meskipun dengan perbedaan mata uang,” ujarnya.
Pada Paviliun ini, BRI dan Pegadaian ingin memperlihatkan keistimewaan dan keanekaragaman rasa kopi Indonesia yang berasal dari petani kopi yang tersebar dari Barat ke Timur dari negara Kepulauan Indonesia.
Dia berharap dukungan BRI dan Pegadaian melalui penyelenggaraan ini dapat meningkatkan mutu serta kualitas perkopian di Indonesia melalui AKSI SCAI sebagai mediator dan fasilitator bagi semua anggotanya.(jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!