BSKDN Kemendagri Pacu Inovasi Daerah, Ada Saran dari Direktur ISTP UI
Hasil tersebut kemudian diserahkan kepada masing-masng perguruan tinggi sebagai mitra kerja atau validator.
"Penentuan kriteria tersebut tentu saja memperhatikan daerah-daerah sesuai dengan klasternya masing-masing, termasuk daerah 3T atau daerah perbatasan," tambah Yusharto.
Anggota Tim Validasi dan Quality Control Smart City UI Ahmad Gamal menjelaskan sejumlah hal penting yang perlu menjadi landasan BSKDN Kemendagri dalam membina inovasi daerah.
BSKDN Kemendagri, lanjut Ahmad, perlu memperhatikan daerah yang memiliki inovasi sesuai paramerter yang disepakati.
Menurut Direktur Inovasi dan Science Techno Park (ISTP) UI tersebut, masih banyak daerah yang memiliki program bagus, tetapi tidak mampu menjelaskan rancang bangun dan dampak yang luas.
Daerah seperti ini, kata dia, perlu mendapat pembinaan dari BSKDN Kemendagri.
"Daerah tersebut perlu menjadi perhatian untuk dikunjungi di lapangan dan hal tersebut barangkali bisa menjadi dasar bagi BSKDN untuk melakukan pembinaan," kata Ahmad Gamal. (rls/sam/jpnn)