Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bulan Depan, KPAI Panggil Penulis Buku Mengandung LGBT

Sabtu, 30 Desember 2017 – 13:49 WIB
Bulan Depan, KPAI Panggil Penulis Buku Mengandung LGBT - JPNN.COM
Buku yang diduga mengandung unsur LGBT. Foto: Ist

jpnn.com, JAKARTA - Komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) bidang Pendidikan Retno Listyarti mengatakan akan memanggil Intan Noviana dan Purnama Andri Murdapa, penulis buku yang mengandung unsur LGBT.

KPAI saat ini sudah mendapatkan kontak dan alamat dari pihak penerbit.

"Mengingat Intan Noviana sangat produktif menulis buku untuk Balita Belajar Membaca. KPAI akan meminta penulis membawa buku-bukunya yang lain, karena khawatir masih terselip kata-kata yang serupa dengan konten yang tidak layak. Pemanggilan direncanakan pertengahan Januari 2017," kata Retno dalam pernyataan resminya, Sabtu (30/12).

Dia menjelaskan, penerbit Pustaka Widyatama sudah melakukan penarikan buku yang mengandung unsur LGBT sejak terjadi komplain dari pembaca pada 2011-2012.

Semenjak penarikan buku balita berjudul “ Balita Langsung Lancar Membaca” dengan metode BSB (Bermain Sambil belajar) yang ditulis Intan dan Purnama, Pustaka Widyatama sudah tidak memproduksi dan mengedarkan buku tersebut.

Bahkan Intan dan Andri sudah tidak lagi menjadi penulis di Pustaka Widyatama.

"Penerbit menyatakan kepada KPAI bahwa halaman buku yang diunggah ke media sosisal pada Desember 2017 dipastikan adalah buku lama yang sudah ditarik di pasaran," terangnya.

Namun, karena buku sudah terlanjur dibeli oleh orang tua maka penerbit sulit menarik. Kecuali orang tua mengembalikan buku yang dibelinya ke penerbit untuk dihancurkan.

KPAI saat ini sudah mendapatkan kontak dan alamat dari pihak penerbit dan akan dijadwalkan untuk memanggil yang bersangkutan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close