Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bung Klutuk Minta Polisi Jangan Diam, Tangkap Pengeroyok Ketum KNPI Haris Pertama

Senin, 21 Februari 2022 – 19:25 WIB
Bung Klutuk Minta Polisi Jangan Diam, Tangkap Pengeroyok Ketum KNPI Haris Pertama - JPNN.COM
Ketua Umum Repdem Wanto Sugito alias Bung Klutuk. Foto: DPP PDIP.

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) Wanto Sugito meminta polisi segera menangkap pelaku pengeroyokan Ketum KNPI Haris Pertama. 

Pemimpin organisasi sayap PDI Perjuangan yang akrab disapa Bung Klutuk itu menyatakan apa pun motifnya, pelaku harus segera ditindak tegas. 

Menurut dia, kekerasan terlebih yang dilakukan secara berkelompok sangat merusak citra keamanan di tengah alam demokrasi dan hukum ini.

"Saya rasa pihak kepolisian harus segera tangkap pelakunya dan otak di balik penganiayaan itu apa pun motifnya,” kata dia kepada JPNN.com, Senin (21/2).

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang Selatan itu menyatakan apabila motif pelaku hanya karena perbedaan pandangan dalam alam demokrasi saat ini, tentu sangat tidak dibenarkan apabila kekerasan dijadikan jalan keluar.

“Ini merusak tatanan demokrasi jika bermotif politik karena perbedaan pendapat," jelasnya.

Lebih lanjut Bung Klutuk menjelaskan Pancasila sebagai ideologi sebuah bangsa sudah jelas menawarkan musyawarah untuk menyelesaikan segala persoalan, bukan dengan kekerasan. 

“Bung Karno mengatakan jika rukun kita menjadi kuat. Kuat karena bersatu, bersatu karena kuat,” kata aktivis 98 lulusan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta itu.

Ketua Umum Repdem Wanto Sugito angkat suara mengenai kasus pengeroyokan yang mengorbankan Ketum KNPI Haris Pertama. Wanto menyebut aksi kekerasan itu tidak bisa diterima Polisi harus segera menangkap pelaku.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News