Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dampak Tes Swab Palsu Sangat Besar, Kombes Yusri: Tolong Disadari!

Senin, 25 Januari 2021 – 22:52 WIB
Dampak Tes Swab Palsu Sangat Besar, Kombes Yusri: Tolong Disadari! - JPNN.COM
DirKrimum Polda Metro Jaya Kombes Tubagus Ade Hidayat (kanan) hadir dalam jumpa pers di Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Senin (25/1). Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, maraknya pemalsuan swab test oleh oknum yang tidak bertanggung jawab berdampak besar terhadap upaya pemberantasan Covid-19.

"Tolong disadari bahwa dampak akibat daripada perbuatan (pemalsuan surat swab test,red) ini sangat besar," ungkap Yusri saat jumpa pers di Polda Metro Jaya, Senin (25/1).

Lebih lanjut, pria kelahiran Sulawesi Selatan itu mengungkapkan, pemerintah saat ini tengah melakukan berbagai upaya untuk menekan angka penyebaran virus asal Wuhan, China tersebut.

Namun, masih saja ada oknum yang mencari keuntungan tanpa melihat akibatnya.

"Pemerintah masih terus melakukan upaya untuk menekan angkat penyebaran covid 19. Ini bukan untuk mempersulit masyarakat dangan aturan yang diberikan tetapi masih ada saja oknum yang mencar keuntungan tanpa melihat akibatnya," katanya.

Sementara itu, dikesempatan yang sama DirKrimum Polda Metro Jaya Kombes Tubagus Ade Hidayat mengungkapkan, sejauh ini belum ada tanda-tanda penurunan angka positif covid-19.

Oleh karena itu, dia berharap tak ada lagi kasus serupa ke depanya seperti yang dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab yang ditangkap tersebut.

"Saat ini belum ada tanda-tanda terjadi penurunan angka penularan Covid-19. Makanya jangan sampai ada lagi kasus seperti ini," tutup Tubagus.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus maraknya pemalsuan swab test oleh oknum yang tidak bertanggung jawab berdampak besar terhadap menekan angka penyebaran Covid-19

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News