Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dana Pensiun Rp 250 Triliun, Di Pasar Modal Hanya 11,91 %

Jumat, 02 November 2018 – 14:28 WIB
Dana Pensiun Rp 250 Triliun, Di Pasar Modal Hanya 11,91 % - JPNN.COM
Bursa Efek Indonesia. Foto dok Yessy Artada/jpnn.com

Ketua Asosiasi Dana Pensiun Indonesia (ADPI) Suheri menyampaikan, idealnya 35 persen dana pensiun masuk ke pasar modal.

Dia menerangkan, dana pensiun berkarakteristik jangka panjang, mulai 20 hingga 30 tahun.

”Saham, kan, instrumennya jangka panjang. Saya kira selayaknya kalau dana pensiun diinvestasikan ke sana,” kata Suheri.

Namun, banyak yang masih mencari investasi yang lebih aman dengan fix income. Asumsi mereka, saham memiliki risiko lebih besar. Menurut dia, jika fundamental emiten bagus, seharusnya tidak jadi kekhawatiran.

Suheri mencontohkan yang terjadi pada 2008, saat indeks yang negatifnya besar, ternyata tahun depannya positifnya jauh lebih tinggi.

”Mestinya berpikir jangka panjang,” ucap Suheri. (nis/c10/oki)

Alokasi dana kelolaan asset under management (AUM) dana pensiun di pasar modal hanya sebesar 11,91 persen.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close