Datangi Bareskrim, Anita Klarifikasi Soal Tuduhan Bantu Djoko Tjandra Kabur
jpnn.com, JAKARTA - Kuasa hukum dari buronan kasus korupsi Djoko Tjandra, Anita Kolopaking mendatangi Bareskrim Polri pada Kamis (16/7).
Dia datang dengan maksud memberikan klarifikasi karena adanya unggahan di Twitter yang menyebut dirinya berupaya membantu Djoko Tjandra kabur.
“(Datang ke Bareskrim) Bukan laporan, kami baru mengklarifikasi yang disebarkan oleh el diablo (akun Twitter). Sekarang lagi pendalaman,” kata Anita di Bareskrim Polri, Jakarta, Kamis.
Ketika disinggung, apakah utas-utas (thread) di Twitter itu benar, Anita langsung membantah. “Tidak demikian. Fotonya betul beritanya lain,” tambah Anita.
Dia pun memastikan, percakapan yang viral antara dirinya dengan seseorang yang diduga Djoko Tjandra itu tidak benar. “Enggak ada,” imbuh dia.
Kemudian, soal tudingan dirinya berperan penting dalam upaya meloloskan Djoko Tjandra dari jeratan hukum, Anita enggan menanggapinya.
Menurut dia, biarkan polisi bekerja terkait hal tersebut.
“Nanti kita lihat hasilnya pendalaman, enggak enak saya menyampaikan lebih dulu. Ini belum laporan, masih klarifikasi,” sambung Anita.