Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dataran Rendah dan Menengah Juga Bisa Ditanami Bawang Putih

Kamis, 30 Mei 2019 – 15:28 WIB
Dataran Rendah dan Menengah Juga Bisa Ditanami Bawang Putih - JPNN.COM
Bawang putih. Foto : Humas Kementan

Pasalnya, bawang putih selama ini hanya tumbuh subur di ketinggian 1000 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Salah satu pakar bawang putih Sobir mengatakan, pihaknya telah menguji coba beberapa varietas bawang putih yang ditanam di dataran rendah dan menengah. Hasilnya pun memuaskan.

"Seperti lumbu putih itu juga sebenarnya juga cocok di dataran rendah. Di Kulon Progo pernah dicoba. Lumbu kuning cocok untuk dataran menengah," beber Sobir.

Lulusan Institut Pertanian Bogor (ITB) itu menambahkan, tugas Kementan ke depan adalah menyeleksi lumbu putih dan kuning yang cocok untuk dataran menengah dan rendah.

"Saya lebih cenderung di dataran menengah. Sebab, kalau di dataran rendah nanti rebutan lahan padi, takutnya petani semua beralih ke bawang putih karena secara ekonomi bawang putih jauh lebih menguntungkan dibanding padi," tandas Sobir. (cuy/jpnn)

Kementerian Pertanian (Kementan) tengah berupaya agar Indonesia bisa swasembada bawang putih pada 2021. Untuk mewujudkannya, berbagai cara pun telah dilakukan.

Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News