Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Demi Koleksi, Barter Mobil Dengan Buaya

Minggu, 26 Februari 2012 – 12:25 WIB
Demi Koleksi, Barter Mobil Dengan Buaya - JPNN.COM
Kasat Pol PP Provinsi NTB itu mengaku sudah beberapa kali melakukan barter onderdil mobil. Kebanyakan onderdil yang ditukar spion, stir, peleg hingga baut mesin atau bantalan rangka dan rem. Mantan Kabag Humas Pemprov NTB itu, sudah sejak 10 tahun yang lalu mengoleksi Land Rover Seri I keluaran tahun 50-an. Mobil kuno buatan Ingris itu satu-satunya di NTB.

 

Bagian bodi, peleg hingga mesin mobil tersebut masih orisinil. Bahkan dia memiliki sebagian suku cadang baru yang diperolehnya tidak sengaja saat ‘’membongkar’’ sebuah gudang toko mobil di Cakranegara. Soal barter onderdil mobil kuno ini, ada banyak cerita yang menggelitik. Salah satunya seperti yang dialami salah seorang penggemar mobil kuno asal Sumbawa, Iwan Ranteg. Pengusaha asal Sumbawa ini pernah membeli sebuah Jeep Willis dengan benda yang tidak lazim, yaitu buaya.

 

Kawannya bertukaran kebetulan adalah Chris Parangan yang banyak mengoleksi Jeep Willis. Ceritanya sekitar tahun 2006 lalu, Chris membawa Jeep perangnya itu berkeliling ke Sumbawa. Kebetulan dia mampir di rumah Iwan yang di halamannya terdapat buaya perut putih berukuran besar.

‘’Saat itu saya tawari dia buaya, barter dengan Jeep Willis,’’ ungkap Iwan.

Mesa Muslih.Mataram--MENCARI onderdil mobil yang orisinil merupakan satu tantangan yang dihadapi para pemilik mobil kuno. Untuk mendapatkan onderdil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA