Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Demi Tiket Semifinal FIBA Women's Asia Cup 2021, Indonesia Siap Libas Iran

Rabu, 10 November 2021 – 10:21 WIB
Demi Tiket Semifinal FIBA Women's Asia Cup 2021, Indonesia Siap Libas Iran - JPNN.COM
Timnas bola basket putri Indonesia yang akan bertanding di FIBA Women's Asia Cup 2021. Foto: FIBA

jpnn.com, AMMAN - Timnas basket putri Indonesia mengincar lolos ke semifinal FIBA Women's Asia Cup 2021.

Demi memuluskan ambisinya tersebut, Srikandi Merah Putih bertekad merebut kemenangan melawan Iran.

Indonesia memiliki modal kuat untuk menghadapi laga itu setelah di laga perdana menundukkan Kazakhstan dengan skor 79-69.

Meski Gabriel Sophia dan kolega di laga kedua takluk 62-76 dari Yordania, Indonesia tetap lolos ke perempat final dengan status runner-up Grup B.

Sesuai regulasi, Indonesia yang menempati posisi kedua akan menghadapi peringkat ketiga Grup A, yakni Iran untuk memperebutkan satu tiket ke babak semifinal.

Manajer timnas putri Indonesia Christopher Tanuwidjaja menyebut Indonesia wasjib mewaspadai semangat juang Iran yang dikenal tidak mengenal menyerah.

“Kami akan menghadapi Iran. Secara skill individu mereka kurang baik, tetapi Iran memiliki tim yang rajin dan pekerja keras.”

“Saat ini kami tengah fokus menghadapi Iran dengan mempelajari permainan mereka melalui video saat melawan Syria dan Lebanon,” ungkap Christopher Tanuwidjaja dalam rilis tertulis.

Timnas basket putri Indonesia mengincar kemenangan melawan Iran demi tiket lolos ke semifinal Fiba Women's Asia Cup 2021/

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close