Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

DKM Masjid Al-Aqsa Potong Hewan Kurban Senilai Rp 2,3 Miliar

Senin, 17 Juni 2024 – 23:35 WIB
DKM Masjid Al-Aqsa Potong Hewan Kurban Senilai Rp 2,3 Miliar - JPNN.COM
Salah satu sapi limosin yang disembelih di Masjid Al-Aqsha. Foto dok. DKM Masjid Al-Aqsa

jpnn.com, BSD CITY - Masjid Al-Aqsha komplek Perumahan De Latinos BSD City Tangerang Selatan, di momen hari raya Iduladha tahun ini memotong 76 sapi dan 75 kambing atau domba senilai Rp 2,3 miliar.

Tiga ekor sapi di antaranya berjenis limosin berbobot 1 ton lebih. 

“Alhamdulillah semua amanah hewan kurban disembelih semuanya dalam sehari,” kata Ketua DKM Al-Aqsha De Latinos Heri Tekken dalam keterangannya, Senin (17/6).

Jumlah hewan kurban itu naik dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Tahun lalu hanya 61 sapi dan 72 kambing/domba. Jumlah jemaah yang berkurban juga mengalami peningkatan. 

“Hewan kurban naik 14 persen dan jemaah yang berkurban naik 15 persen,” ucapnya. 

Pihaknya berterima kasih kepada masyarakat yang mempercayakan hewan kurbannya ke DKM 

Masjid Al-Aqsha komplek Perumahan De Latinos BSD City. Sebanyak 7 persen atau sekitar 42 orang pemberi hewan kurban berasal dari luar Kompleks De Latinos, yakni mulai dari warga Kawasan BSD, Pamulang, Kalibata hingga Kebayoran. 

“Total 7.556 paket dibagikan, 2.732 diantaranya langsung dibagikan di masjid,” tambah Yayan Mulyana, sekjen Masjid Al-Aqsha.

DKM Masjid Al-Aqsa memotong hewan kurban senilai Rp 2,3 miliar di momen hari raya iduladha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close