DPRD DKI Ngotot Tolak Usulan Anggaran Jokowi
Jumat, 07 Desember 2012 – 20:20 WIB
Selama eksekutif masih tidak mampu memuaskan kebingungan anggota dewan maka pembahasan anggaran akan tetap mandeg. Menurut Ferrial, DPRD tidak hanya mengesahkan saja tapi juga bertanggung jawab kepada alokasi anggaran. "Kalau mundur ya besok. Yang penting usulan kita harus masuk," pungkas politikus Partai Demokrat itu.
Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Basuki T Purnama berharap dewan segera mengesahkan KUA-PPAS. Pasalnya tanpa disahkannya KUA-PPAS pembahasan APBD 2013 tidak bisa dimulai.
"Tanda tangan besok Jumat tanggal 7. Kita harapkan tanggal 14 sudah maju dibahas. Tanggal 20 kita harap bisa ketok palu. Tanggal 28 paling lambat kita serahkan ke Mendagri," terang Ahok kepada wartawan, Rabu (5/12). (dil/jpnn)