Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dua Pria Tepergok Bawa Satwa Liar Dilindungi dalam Kapal

Minggu, 12 Mei 2019 – 07:19 WIB
Dua Pria Tepergok Bawa Satwa Liar Dilindungi dalam Kapal - JPNN.COM
Pelaku penyelundupan satwa liar. Foto : JPG/Pojokpitu

jpnn.com, SURABAYA - Satreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak berhasil menggagalkan tindak penyelundupan satwa liar dilindungi dari Sulawesi menuju Nusa Tenggara Barat.

BACA JUGA : TN Baluran Kini Pantau Satwa Langka dengan GPS

Satwa liar dilindungi mulai burung elang, kakak tua jambul kuning, tuwu, biawak, ular cobra dan musang.

Semua satwa itu disita Satreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak dan petugas Balai Besar Karantina Pertanian, dari dua pria berinisial SRW (28) tahun asal Gresik, dan HM (34) asal Surabaya.

BACA JUGA : Selamatkan Satwa Liar, KLHK Translokasi 6 Ekor Lutung Jawa

AKBP. Antonius Agus Rahmanto, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, mengatakan, kedua orang tersebut diamankan diatas kapal KM Dharma Kartika, saat bersandar di dermaga Pelabuhan Tanjung Perak.

"Terungkapnya kasus penyelundupan satwa ini, berkat laporan yang mengetahui keberadaan satwa liar ini diangkut oleh truk. Petugas akhirnya memeriksa dan menemukan burung langka yang dilindungi," kata AKBP Antonius.

BACA JUGA : Konflik Manusia dengan Satwa Liar Masih Berlanjut di Kerinci

Petugas menggagalkan tindak penyelundupan satwa liar dilindungi dari Sulawesi menuju Nusa Tenggara Barat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close