Dukung Pertumbuhan Ekonomi, Epson Meluncurkan 3 Produk Baru Buatan Lokal
jpnn.com, JAKARTA - Epson Indonesia meluncurkan proyektor, document scanner, dan printer bisnis terbaru di Jakarta, Jumat (29/6).
Ketiga produk baru itu dirancang dan diproduksi oleh PT Indonesia Epson Industry di Cikarang, Jawa Barat.
Managing Director dari Epson Indonesia Ng Ngee Khiang mengatakan pihaknya bangga mengumumkan telah memiliki 56 produk bersertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN), dengan tambahan 15 produk lainnya yang sedang dalam proses sertifikasi.
Menurut dia, produk baru ini memanfaatkan teknologi terkini yang memastikan kualitas tinggi dan efisiensi, sekaligus memenuhi persyaratan TKDN yang ditetapkan oleh pemerintah.
"Ini tidak hanya memperkuat posisi Epson sebagai pemimpin dalam inovasi teknologi, tetapi juga sebagai mitra yang berkomitmen untuk mendukung perekonomian lokal," kata dia.
Epson berharap peluncuran produk baru ini bisa memberikan kontribusi nyata terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia melalui perluasan produksi dan penggunaan komponen yang dibuat di dalam negeri.
"Kami bangga dapat mendukung inisiatif pemerintah untuk memperkuat industri lokal melalui peluncuran produk-produk berkualitas tinggi," tuturnya.
Epson Proyektor EB-E600 & EB-X600 merupakan pengembangan dari seri EB-E500 dan EB-X500 sebelumnya yang sukses di pasaran.
Perangkat ini mulai tersedia di pasar pada bulan Agustus 2024.