Egy Maulana Vikri: Satu Menang, Semua Harus Menang
jpnn.com, YANGON - Gelandang serang Timnas Indonesia U-19 Egy Maulana Vikri yang kini mengoleksi enam gol berpotensi menjadi top scorer Piala AFF U-18 2017.
Dia hanya terpaut satu gol di belakang Win Naing Tun. Striker Myanmar itu menjadi top scorer sementara dengan tujuh gol.
Egy dan Win memang paling berpotensi. Sebab, dari Thailand, koleksi gol terbanyak adalah striker Yuthipichai Lertlum (3 gol).
Lalu, dari Malaysia, M. Hadi Fayyadh dan M. Akhsyar Abdul Rashid menjadi pencetak gol terbanyak dengan tiga gol.
Meski begitu, Egy lebih terfokus kepada kemenangan tim tampil dalam perebutan peringkat ketiga melawan tuan rumah Myanmar di Stadion Thuwunna, Yangon, sore ini.
”Menjadi pencetak gol yang banyak itu bonus saja. Ini kan permainan tim. Jadi saya lebih baik fokus membawa tim ini mendapat hasil terbaik. Satu menang, semua harus menang. Itu yang utama,” ungkap pemain asal Medan itu.
Sementara itu, karena hujan deras yang mengguyur Yangon, kemarin, membuat jadwal latihan terganggu.
Mulanya, pelatih Indra Sjafri merencanakan latihan di halaman Olympic Hotel. Tapi, karena hujan, terpaksa dipindah.