Formasi Guru CPNS 2019, Terbanyak untuk Sarjana PGSD
Dijelaskan, terdapat 31 orang merupakan tenaga teknis di antaranya terdiri S1 Teknik Sipil lima orang, S1 Perikanan tiga orang, S1 Arsitek, dokter hewan, DIII Teknik Informatika, dan SMK/SPP Peternakan masing-masing dua orang.
Sisanya S1 Agribisnis, S1 Pertanian, S1 Teknik Geologi, S1 Sistem Informasi, S1 Ilmu Hukum, S1 Teknik Industri, S1 Hukum, S1 Analisis Kimia, S1 Pariwisata, S1 Sosial Budaya, S1 Planologi, S1 Agroteknologi, S1 Ilmu Komunikasi, DIII Teknik Informatika dan S1 Arsitek, dan SPP/SPMA/SMK Pertanian masing-masing satu orang,
"Setiap formasi ini, sudah ditentukan lokasi penempatannya. Datanya, merujuk pada data yang di-input daerah atau dinas terkait pada e-formasi website Menpan RB," terang dia.
Bagi yang tertarik mengisi formasi CPNS ini, lanjutnya, bisa membuka laman BKPSDM Aceh Tamiang. Tetapi syarat yang dilengkapi calon peserta, pihaknya masih menunggu instruksi dari Kemenpan RB.
"Untuk jadwal pendaftaran, seperti daerah lain kemungkinan dibuka tanggal 11 November 2019," ujar Fauziwati.
Kepala Badan Kepegawaian Negara Regional XIII Aceh, Makmur Ibrahim mengaku, ada tiga daerah yang tidak membuka kuota CPNS di tahun ini, yaitu Aceh Tengah, Aceh Tenggara, dan Gayo Lues.
"Total penerimaan CPNS baik di Pemerintah Aceh maupun 20 kabupaten/kota mendapat kuota penerimaan CPNS tahun ini 3.424 formasi," katanya. (antara/jpnn)