Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gandeng Ponpes, Danone Aqua Tingkatkan Ekonomi Santri

Minggu, 17 Desember 2017 – 14:33 WIB
Gandeng Ponpes, Danone Aqua Tingkatkan Ekonomi Santri - JPNN.COM
Ilustrasi santri di pondok pesantren. Foto: Ricardo/JPNN

Kerja sama itu diwujudkan dengan penanaman 50 ribu pohon keras jenis jabon dan puspa.

Pohon-pohon tersebut ditanam di beberapa titik kawasan lahan kritis. Terutama di kawasan lahan kritis di Desa Cidahu, Kecamatan Cicurug.

Penanaman ribuan pohon ini merupakan program kelanjutan konservasi terpadu Gunung Salak Lestari.

Adapun target tanam pohon keras ini mencapai seratus ribu pohon yang harus ditanam Danone dalam setahun ini.

Selain melibatkan warga sekitar, kegiatan penanaman pohon yang memiliki nilai ekonomis itu juga menggandeng santri yang tergabung dalam perhimpunan kelompok Tani Hejo Daun.

Untuk mendorong kepedulian terhadap lingkungan, kegiatan penanaman pohon tersebut juga melibatkan para relawan yang terdiri dari para karyawan Danone Aqua.

“Program kemitraan strategis ini sudah berlanjut sejak 2009 lalu. Kali ini, kami menanam pohon yang dinilai memiliki nilai ekonomi yang diharapkan dapat mendorong inovasi warga sekitar. Sebanyak 30 ribu pohon puspa telah ditanam di kawasan TNGHS dan 20 ribu pohon jabon ditanam di areal perkebunan masyarakat,” kata Karyanto. (jos/jpnn)

Danone Aqua menunjukkan komitmennya dalam bidang pemberdayaan masyarakat melalui program peningkatan ekonomi dengan menggandeng berbagai pihak.

Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close