Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ganjar Gandeng Komunitas Vespa Untuk Blusukan & Cek Harga Sembako di Pasar Pekalongan

Selasa, 16 Januari 2024 – 14:44 WIB
Ganjar Gandeng Komunitas Vespa Untuk Blusukan & Cek Harga Sembako di Pasar Pekalongan - JPNN.COM
Capres nomor urut tiga pada Pemilu 2024, Ganjar Pranowo bersama komunitas vespa di Pekalongan. Dok: tim media GP.

jpnn.com, PEKALONGAN - Ratusan Scooteris Pekalongan dan Pemalang atau komunitas vespa berkumpul di GSP Kafe Kajen, Kabupaten Pekalongan, Selasa (16/1/2024).

Mereka bukan sekadar untuk kopdar, tetapi datang dari berbagai daerah khusus untuk menyambut capres nomor tiga pada Pemilu 2024, Ganjar Pranowo.

Anak-anak komunitas vespa yang punya kedekatan emosional dengan Ganjar langsung berbondong-bondong menyambut mantan gubernur Jawa Tengah itu di 'pintu masuk' Pekalongan.

Mereka ingin mengenang manisnya masa lalu, di mana mereka sering riding bareng Ganjar dulu semasa memimpin Jateng.

"Kami ingin mengenang masa lalu, kami sering riding bareng Mas Ganjar. Ini dadakan, tadi malam denger Mas Ganjar mau ke Pekalongan, teman-teman langsung kompak datang menyambut dan ingin riding bersama," kata Ketua Komunitas Vespa Pemalang, Hengky Tri Kurniawan dalam siaran pers yang diterima.

Ganjar dan anak muda, khususnya para komunitas, kata Hengky, memang sangat dekat. Semasa jadi Gubernur Jateng, Ganjar dinilai sangat mengayomi anak muda.

Mereka juga merasakan betul bagaimana kesuksesan Ganjar selama memimpin Jawa Tengah. Ganjar selalu hadir di tengah masyarakat dan menyelesaikan problem yang ada.

"Harapan kami, Pak Ganjar tetap tidak berubah. Tetap mengayomi dan dekat dengan masyarakat, dengan komunitas dan kami yakin Pak Ganjar bisa menjadi pemimpin yang baik," ujar dia.

Capres nomor urut tiga pada Pemilu 2024, Ganjar Pranowo bersama komunitas vespa melakukan blusukan di Pekalongan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News