Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ganjar Keliling RS dan Puskesmas, Beri Semangat untuk Nakes yang Menerima Vaksin Covid-19

Senin, 18 Januari 2021 – 19:29 WIB
Ganjar Keliling RS dan Puskesmas, Beri Semangat untuk Nakes yang Menerima Vaksin Covid-19 - JPNN.COM
Gubernur Ganjar Pranowo saat mendatangi Posko Vaksinasi Covid-19. Foto: Instagram

jpnn.com, SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memeriksa sejumlah puskesmas dan rumah sakit di Kota Semarang yang sedang melakukan vaksinasi pada Senin (18/1).

Selain memberikan semangat kepada tenaga kesehatan, Ganjar juga memeriksa kesiapan fasilitas kesehatan itu apabila dilakukan percepatan vaksinasi.

Sejumlah fasilitas kesehatan yang dikunjungi Ganjar adalah Puskesmas Kagok, RSND Undip, Puskesmas Rowosari dan RS Bhakti Wira Tamtama Kota Semarang.

Di tempat-tempat itu, Ganjar menyapa sejumlah tenaga kesehatan yang sedang melaksanakan vaksinasi.

"Semangat ya, nggak terasa apa-apa kan? Semoga panjenengan semua sehat," sapa Ganjar setiap bertemu tenaga kesehatan yang divaksin.

Salah satu tenaga kesehatan yang divaksin, dr. Andika Gunadharma mengatakan sangat bangga mendapat dukungan langsung dari Ganjar. Dukungan itu, menurutnya, sangat berarti dan membuat semangat semakin meninggi.

"Senang sekali didatangi Pak Gubernur, apalagi diberi semangat. Semoga ikhtiar ini bisa membuat semua teman-teman Nakes sehat dan bisa melaksanakan tugasnya menolong masyarakat melawan Covid-19," katanya.

Ganjar sendiri menegaskan bahwa proses vaksinasi tahap pertama untuk tenaga kesehatan di Jateng berjalan lancar.

Gubernur Ganjar Pranowo juga memeriksa kesiapan fasilitas kesehatan apabila dilakukan percepatan vaksinasi covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close