Gelar Rapat Staf dan Komando Lingkungan Kolinlamil, Laksda TNI Arsyad Berpesan Begini
jpnn.com, JAKARTA - Panglima Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) Laksda TNI Arsyad Abdullah dalam Rapat Staf dan Komando lingkungan Kolinlamil mengatakan pembinaan unsur-unsur jajaran KRI terfokus pada aspek personelnya sebagai pengawak KRI.
“Kolinlamil yang memiliki 3 satuan pelaksana memiliki kontribusi yang sangat tinggi dalam melaksanakan tugas angkutan laut militer,” ujar Pangkolinlamil kepada para peserta Rasko di Mako Kolinlamil Tanjung Priok, Jakarta, Senin (5/7).
Hal ini menjadi sangat penting dalam eksistensi Kolinlamil. Pasalnya, sesuai Perpres 66 tahun 2019 tentang Susunan Organisasi TNI adalah sebagai pembina tunggal angkutan laut militer TNI.
Pembinaan personel yang mengawai KRI atau prajurit KRI harus menjadi prioritas utama untuk menjaga profesionalitas Kolinlamil dalam melaksanakan tugas pokok pergeseran pasukan dan material satuan TNI.
Kolinlamil yang memiliki 3 Satuan pelaksana yaitu Satlinlamil 1 Jakarta, Satlinlamil 2 Surabaya, dan Satlinlamil 3 Makassar tetap fokus pada tugas utamanya untuk membina kemampuan sistem angkutan laut militer, potensi angkutan laut nasional untuk kepentingan pertahanan Negara.
Selain itu, melaksanakan angkutan laut TNI dan Polri yang meliputi personel, peralatan dan perbekalan. Tugas pokok itu baik yang bersifat administratif maupun taktis strategis serta melaksanakan bantuan angkutan laut dalam rangka menunjang pembangunan nasional.
“Tugas utama Kolinlamil sebenarnya dalam Serpas (Pergeseran Pasukan) dan Serlog (Pergeseran Logistik) serta membantu pengamanan perbatasan, pengamanan daerah rawan dan pulau terluar. Jadi, kita akan optimalkan tugas itu,” tegas pria asal Makassar tersebut.
Menyangkut alutsista, Pangkolinlamil memberi gambaran untuk optimalisasi operasional diperlukan sistem pemeliharaan dan perawatan yang terjadwal dan sistematis. Sehingga akan terpelihara dan selalu siap operasi.