Gubernur Al Haris Sambut Baik Tawaran agar Pelajar Jambi Kuliah Media Digital di ATVI
jpnn.com, JAKARTA - Gubernur Provinsi Jambi Al Haris menyambut baik tawaran dari Ketua Yayasan Indosiar Suryani Zaini agar lulusan sekolah menengah umum baik SMA maupun SMK di Jambi untuk mendalami media digital di kampus ATVI (Akademi Televisi Indonesia).
“Kami menyambut baik ajakan Ketua Yayasan Indosiar yang juga Pimpinan ATVI untuk mengirimkan putra daerah Jambi baik lulusan SMK maupun SMU untuk melanjutkan studi di ATVI, mengingat kebutuhan penguasaan media digital saat ini sudah menjadi keharusan,” ujar Gubernur Jambi Al Haris dalam pertemuan dengan masyarakat Jambi di Jakarta, Sabtu (12/3/2022) malam.
Pertemuan tersebut hadir pemerhati pendidikan yang juga Ketua Yayasan Indosiar Suryani Zaini dan Direktur ATVI Eduard Depari.
Gubernur Al Haris dalam pertemuan ini juga menyatakan akan akan mendorong Pemda untuk menandatangani semacam perjanjian kesepahaman atau MoU dengan pihak ATVI sehingga dapat mempercepat realisasi kerja sama.
Dalam pertemuan ini, Ketua Yayasan Suryani Zaini mengungkapkan dirinya sebagai putra daerah menawarkan kesempatan belajar di ATVI.
“Kami menginginkan Jambi menjadi jauh lebih maju dengan banyaknya putra daerah yang menguasai penggunaan media digital dalam pelbagai aktivitas dan aspek kehidupan,” kata Suryani.
Sementara itu, Direktur ATVI Eduard Depari menjelaskan orientasi pendidikan media digital yang terfokus pada aspek keterampilan digital (digital skills) maupun kecerdasan digital (digital intelligence) yakni kreativitas, berpikir kritis, dan memanfaatkan pesan dan karya digital demi kemaslahatan masyarakat.(fri/jpnn)