Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ha..ha..ha...Canda Tawa Pansel Capim KPK Wawancarai Mas Johan

Selasa, 25 Agustus 2015 – 14:20 WIB
Ha..ha..ha...Canda Tawa Pansel Capim KPK Wawancarai Mas Johan - JPNN.COM
Calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Johan Budi mengikuti wawancara terbuka di hadapan Panitia Seleksi (Pansel) Capim KPK, Jakarta, Selasa (25/8). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Plt Wakil Ketua KPK Johan Budi SP menjadi salah seorang kandidat calon pimpinan KPK yang menjalani tes wawancara hari ini, Selasa (25/8). Selama sekitar satu jam dia dicecar pertanyaan mengenai berbagai aspek pemberantasan korupsi oleh 9 srikandi Pansel Capim KPK.

Sesi wawancara untuk mantan jubir KPK itu berjalan dalam suasana yang akrab. Interaksi antara Johan dengan anggota Pansel yang cair tidak jarang mengundang tawa awak media dan penonton yang menyaksikan wawancara itu.

Keakraban itu terlihat saat anggota Pansel Harkrisututi Harkrisnowo membuka sesi wawancara. Dengan cueknya dia memberi panggilan sayang untuk Johan.

"Pak Johan di sini kami panggilnya Jobu," kata Harkristuti.

Apa yang jadi alasan skrikandi Pansel itu menyingkat nama Johan jadi sapaan itu? Menurut Harkristuti, Jobu terdengar seperti bahasa Jepang. "Kedengarannya kayak Jepang," ucapnya disambut tawa para awak media yang hadir.

Suasana berubah serius ketika Harkristuti bertanya seputar lima tugas pimpinan KPK. Dia ingin tahu apa yang bisa diberikan Johan kepada KPK sebagai seorang pimpinan.

Tapi Johan malah menjabarkan panjang lebar mengenai tugas pimpinan KPK, yakni koordinasi dan supervisi, penyelidikan, penyidikan dan penuntutan, pencegahan serta monitor terhadap penyelenggaraan pemerintahan negara.

Tidak puas mendengar jawaban itu Harkristuti memotong pemaparan Johan di tengah jalan. "Yang saya tanyakan di antara lima tugas pimpinan KPK itu, posisi Pak Johan ada di bagian mana," kata Harkristuti.

JAKARTA - Plt Wakil Ketua KPK Johan Budi SP menjadi salah seorang kandidat calon pimpinan KPK yang menjalani tes wawancara hari ini, Selasa (25/8).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close