Harga Kambing Hingga Rp5,5 Juta
jpnn.com - JAKARTA - Jelang H-1 perayaan Idul Adha 1434 H yang jatuh pada Selasa (15/10) besok, hewan kurban menjadi incaran masyarakat yang ingin berkurban.
Di tempat penjualan hewan kurban di daerah Buaran, Jakarta Timur misalnya. Puluhan hewan kurban sudah laku terjual dalam hitungan beberapa jam saja.
"Pagi tadi jam 4 an baru datang 50 ekor kambing dan 5 sapi. Sampai siang ini kambingnya sudah 38 ekor terjual, kalau sapi dua ekor yang sudah terjual," ujar Jamal Al Qaedah, penjual hewan kurban pada JPNN, Senin (14/10).
Jamal mengaku di tempatnya memang lebih banyak menjual kambing dibanding sapi, karena menyesuaikan dengan pembeli. "Rata-rata masyarakat mampunya membeli kambing, karena enggak semuanya bisa beli sapi karena harganya masih puluhan juta," tuturnya.
Namun, ada pembeli yang rela merogoh kocek tinggi untuk membeli kambing.
"Ini ada kambing terbesar di kandang saya, beratnya hampir 80 kg dengan harga Rp 5,5 juta, tadi sudah laku terjual," terang Jamal.
Biasanya di tempat ini satu ekor kambing dijual berkisar Rp 1,6 juta hingga Rp 4,8 juta, sedangkan untuk sapi berkisar Rp 12,5 juta hingga Rp-18 juta tergantung berat hewan.
"Ya, ada juga pembeli yang memang niat cari kambing yang paling berat dibanding cari sapi. Asal harganya enggak sampai puluhan juta seperti sapi," pungkasnya. (chi/jpnn)