Hari Terakhir Foke Diiringi Tanjidor dan Tangisan
Jumat, 05 Oktober 2012 – 21:50 WIB
Karakter Fauzi yang tanpa basa-basi dan kaku tergambar sempurna dalam ucapan perpisahannya yang singkat. Pesan perpisahannya kaku, tanpa banyak basa basi dan langsung kepada intinya. Pernyataan khas teknokrat bukan birokrat.
"Terimakasih untuk semua, saya bangga menjadi gubernur Anda. Tapi saya akan lebih bangga Jakarta menjadi maju," ucap Fauzi disambut tepuk tangan meriah dari para mantan anak buahnya.
Usai menyampaikan salam perpisahan Fauzi pun langsung masuk mobil. Didampingi istrinya Fauzi langsung meluncur meninggalkan balaikota tempat ia mengabdi selama hampir 40 tahun itu. Selamat pensiun Bang Foke! (dil/jpnn)