Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hatta Yakin Indonesia Segera Kembali Jaya

Sabtu, 24 November 2012 – 21:21 WIB
Hatta Yakin Indonesia Segera Kembali Jaya - JPNN.COM
Karenanya dalam sarasehan yang digelar Ikatan Alumni Institut Teknologi Bandung (IA ITB) itu Hatta mengaku optimistis Indonesia akan mencapai era keemasannya. Baginya, kejayaan Indonesia bukan angan-angan semata karena kerajaan-kerajaan di Nusantara seperti Sriwijaya dan Majapahit pernah berjaya.

"Saya yakin ini merupakan siklus tujuh abad. Pada  abad ke-7, Nusantara berjaya di bawah kendali kerajaan Sriwijaya. Kemudian pada abad ke-14, Kerajaan Majapahit berada pada masa-masa keemasannya yang tak hanya berjaya ke seluruh Nusantara, tapi juga hingga ke belahan dunia lain. Dan kini Indonesia memasuki tujuh abad berikutnya, yakni abad ke-21. Kini saatnya Indonesia kembali berjaya," katanya.

Namun untuk dapat mewujudkannya, lanjut Hatta, diperlukan kepedulian semua elemen bangsa untuk menyukseskan transformasi di bidang ekonomi. "Tapi jangan juga hanya mengejar pertumbuhan semata. Karena itu akan menimbulkan kesenjangan dan menciptakan problematik sosial," katanya.(gir/jpnn)

BANDUNG - Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian Hatta Rajasa merasa yakin Indonesia bisa menjadi satu dari tujuh negara maju di dunia pada 2025

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA