Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Haul Bung Karno, Wasiat tentang Tutup Peti Jenazah, Lokasi Makam, & Tulisan di Nisan

Rabu, 21 Juni 2023 – 22:44 WIB
Haul Bung Karno, Wasiat tentang Tutup Peti Jenazah, Lokasi Makam, & Tulisan di Nisan - JPNN.COM
Kompleks makam Bung Karno di Blitar, Jawa Timur. Foto: dokumentasi DPP PDIP

Bung Karno pun menyebut lokasi untuk makamnya. Dia ingin dimakamkan di daerah Jawa Barat.

“… aku ingin rumahku yang terakhir ini terletak di daerah Priangan yang sejuk, bergunung-gunung dan subur, di mana aku pertama kali bertemu dengan petani Marhaen.”

Selain itu, Bung Karno juga berpesan soal tutup untuk peti matinya. Dia ingin peti jenazahnya ditutupi bendera Muhammadiyah.

“Adalah selalu menjadi keinginanku agar peti matiku diselubungi bendera Muhammadiyah,” katanya.

Namun, Bung Karno juga mengakui keinginannya soal panji Muhammadiyah untuk tutup peti jenazahnya akan menimbulkan kesulitan. 

Misalnya, ada teman Bung Karno yang menginginkan peti jenazahnya ditutupi bendera Merah Putih. Ada pula yang menginginkan peti jenazahnya diselimuti panji partai.

Oleh karena itu, Bung Karno pun tidak mau soal tutup peti jenazah itu menimbulkan perpecahan. Sebagai tokoh yang selama hidupnya mengupayakan persatuan, Bung Karno tidak mau kepergiannya untuk selamanya justru mengakibatkan perpecahan.

“… jadi, biarlah seluruh bendera partai diselubungkan di atas peti matiku.”

Bung Karno punya sederet pesan soal pemakamannya. Presiden Pertama RI itu berwasiat soal bendera Muhammadiyah dan tulisan yang dipahatkan di nisan pusaranya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close