Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Heboh Pria Penendang Sesajen di Gunung Semeru, Kapitra Semprot Pemerintah

Selasa, 11 Januari 2022 – 12:22 WIB
Heboh Pria Penendang Sesajen di Gunung Semeru, Kapitra Semprot Pemerintah - JPNN.COM
Politikus PDIP Kapitra Ampera. Foto: Elfany Kurniawan/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Kapitra Ampera mengomentari video pria yang diduga menendang sesajen di lereng Gunung Semeru.

Menurutnya, perilaku pelaku tidak mencerminkan orang beragama.

Kapitra menilai bahwa menista, menghina, hingga merusak atribut keyakinan orang lain itu bukan ajaran agama mana pun.

"Bagi orang-orang beragama, tidak ada lagi pertentangan antara agama karena itu soal pikiran dan hati manusia," kata Kapitra kepada JPNN.com, Senin (10/1).

Kapitra Ampera merasa pengertian toleransi saat ini sudah bias di kalangan masyarakat.

"Toleransi itu membiarkan bukan mengikuti, biarkan orang menyembah dengan keyakinan dia, dia menyembah apa yang dia yakini kita tidak boleh mengikuti," tegasnya.

Soal kasus tersebut, Kapitra Ampera menyampaikan kritiknya kepada pemerintah.

Menurutnya, kasus penistaan agama saat ini kerap kali terjadi.

Politikus PDI Perjuangan Kapitra Ampera mengatakan perbuatan pria yang menendang sesajen di lereng Gunung Semeru, tidak mencerminkan orang beragama.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close