Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

HNW Hadiri Dialog Kebangsaan Bersama Para Pendeta, Ketua F-MPS: Kami Menyambut Baik

Selasa, 28 November 2023 – 07:58 WIB
HNW Hadiri Dialog Kebangsaan Bersama Para Pendeta, Ketua F-MPS: Kami Menyambut Baik - JPNN.COM
Ketua Forum Musyawarah Pentakosta Solidaritas Apresiasi Hidayat Nur Wahid Hadiri Dialog Kebangsaan Bersama Para Pendeta di Manado. Foto: dok MPR RI

jpnn.com, MANADO - Ketua Forum Musyawarah Pentakosta Solidaritas Apresiasi Hidayat Nur Wahid Hadiri Dialog Kebangsaan Bersama Para Pendeta di Manado.

Pimpinan Forum Musyawarah Pentakosta Solidaritas (F-MPS) bersama pendeta yang tergabung dalam F-MPS memberikan apresiasi atas kehadiran Wakil Ketua MPR Dr Hidayat Nur Wahid atau HNW untuk menyampaikan materi dalam Dialog Kebangsaan yang digelar di Manado, Selasa (21/11).

Ratusan Pendeta yang mengikuti Dialog Kebangsaan itu menyambut sangat positif kehadiran Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid.

Ketua Umum F-MPS Pendeta Victor Antono mengatakan para pendeta yang mengikuti kegiatan itu menyambut sangat positif.

Menurut dia, para peserta tidak membayangkan bisa bersama-sama dan berdialog dengan Hidayat Nur Wahid yang merupakan pimpinan lembaga tinggi negara MPR.

"Apalagi Hidayat Nur Wahid adalah juga Wakil Ketua Majelis Syuro PKS yang adalah Partai Islam, tapi bersedia datang jauh-jauh ke Manado, membersamai para Pendeta dalam kegiatan Dialog Kebangsaan,” kata Victor Antono dalam keterangan tertulisnya.

Turut berbicara dalam Dialog Kebangsaan yang diikuti ratusan pendeta yang tergabung dalam F-MPS ini adalah Pimpinan PKS Sulawesi Utara, Syarifudin Saafa.

Dialog Kebangsaan ini juga dihadiri Ketua Dewan Pembina F-MPS Josely Losa, Ketua Umum F-MPS Victor Antono, anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara Amir Liputo, anggota DPRD Kota Manado Nur Amalia.

Ketua Forum Musyawarah Pentakosta Solidaritas Apresiasi Hidayat Nur Wahid Hadiri Dialog Kebangsaan Bersama Para Pendeta di Manado.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA