Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Honorer K2 Goyang Dua Jari, Titi: Kami Belum Ambil Sikap!

Selasa, 30 Oktober 2018 – 22:42 WIB
Honorer K2 Goyang Dua Jari, Titi: Kami Belum Ambil Sikap! - JPNN.COM
Sejumlah massa aksi honorer K2 sempat goyang dua jari di sela-sela aksi di depan Istana Merdeka, Selasa (30/10). Foto: M. Fathra NI/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Massa aksi honorer K2 yang tergabung dalam Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) yang berunjuk rasa di depan Istana Merdeka, Selasa (30/10), sempat goyang dengan dua jari.

Mereka bersemangat setelah Ketum FHK2I Titi Purwaningsih menyampaikan ancaman akan menyampaikan pidato politik dan bersikap untuk pasangan calon tertentu di Pilpres 2019 mendatang.

Aksi goyang dua jari ini dilakukan massa aksi setelah Titi selesai berpidato. Karena terusik melihat goyangan peserta demonstrasi yang sambil mengangkat tangan dan dua jari, Titi kembali berdiri di atas mobil komando dan mengambil mikrofon.

"Dengarkan saya dulu, saya belum mengambil sikap politik. Belum ada sikap politik apa pun. Saya ambil sikapnya besok, hari bukan sekarang. Masih ada waktu, ikuti saya, ikuti komando, jangan bermain sendiri," ucap Titi disambut teriakan takbir oleh peserta aksi.

Titi kembali menjelaskan orasinya di awal bahwa selaku pimpinan FHK2I, dirinya belum mengarahkan sikap politik pada salah satu pasangan calon di Pilpres 2019. Penegasan disampaikan dia karena massa aksi bergoyang sambil mengangkat dua jari. Diketahui, simbol itu mengarah pada pasangan nomor urut 2 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

"Maka dari itu ikuti. Kami belum mengarahkan, kami tadi hanya bilang kalau pemerintah tidak mengikuti kemauan kita, maka dari itu kita berhak untuk mengambil sikap politik. Jadi belum hari ini," terangnya.

Untuk tetap menjaga semangat para honorer yang sudah datang mewakili 34 korwil dari seluruh Indonesia, Titi kembali mengajak anggotanya tetap dengan simbol perjuangan FHK2I, yakni mengangkat tangan sambi mengepalkan jari.

"Jadi hari ini belum ada muatan politik apa pun. Kami masih murni berjuang dari kita, untuk kita dan oleh kita di bawah bendera FHK2I. Paham! Paham! tetap simbolnya hari ini adalah begini (sembari mengepalkan tangan). Ini adalah sikap keberanian kita. Paham ya," tandasnya. (fat/jpnn)

Titi Purwaningsih terusik melihat sejumlah honorer K2 peserta demonstrasi goyang sambil mengangkat tangan dan dua jari.

Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close