Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hukuman Penjara Bagi Warga Australia yang Langsung Pulang dari India

Senin, 03 Mei 2021 – 22:37 WIB
Hukuman Penjara Bagi Warga Australia yang Langsung Pulang dari India - JPNN.COM
Meningkatnya kasus COVID-19 di India membuat Australia mengenakan larangan warganya pulang langsung dari negara tersebut. (AP)

Kepala Bidang Medis Australia Prof Paul Kelly mengatakan walau keputusan larangan itu akan berakhir tanggal 15 Mei, namun menurutnya situasi di India masih akan memerlukan waktu berbulang-bulan untuk menjadi normal kembali.

Karena itu, menurutnya, pemerintah akan mencari jalan untuk mencegah mereka yang terkena COVID-19 untuk kembali ke Australia.

"Kami sudah mengharuskan tes COVID paling lambat 72 jam sebelum keberangkatan, kami akan memperkuat dengan keharusan melakukan tes antigen di bandara juga," katanya.

"Kami sedang melihat langkah lain untuk menurunkan angka positif dari mereka yang terbang dari India."

'Mereka warga kita'

Sementara itu warga keturunan India di Australia mendesak pemerintah Australia untuk memberikan bantuan sebanyak mungkin ke India.

Dr Yadu Singh adalah Presiden Asosiasi Warga India di New South Wales dan mendesak pemerintah untuk melakukan vaksinasi terhadap warga Australia yang sekarang ini berada di India.

"Saya bisa memahami mengapa pemerintah Australia melarang penerbangan ini sementara," katanya.

"Namun jangan lupa bahwa warga Australia ini sekarang terdampar dan kita punya kewajiban moral, mereka adalah warga kita."

Larangan perjalanan langsung dari India ke Australia mulai diberlakukan hari Senin (3/5/2021)

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close