Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ibu Hamil Ingin Mengonsumsi Durian, Bolehkah?

Selasa, 20 April 2021 – 06:33 WIB
Ibu Hamil Ingin Mengonsumsi Durian, Bolehkah? - JPNN.COM
Ilustrasi logo seseorang hamil. Foto: Antara

Dalam 1 kilogram durian saja, terdapat 1,350 kalori, hampir 70 persen dari kebutuhan kalori harian tubuh orang dewasa. Belum lagi kandungan lemaknya.

Dalam setiap irisannya, durian mengandung 13 gram lemak. Namun perlu diketahui, buah durian ini merupakan buah dengan kadar glikemik (gula) sangat tinggi.

Sangat tidak dianjurkan untuk dikonsumsi oleh wanita dengan potensi penyakit diabetes.

Memang diabetes gestasional ini akan mereda dengan sendirinya setelah melahirkan, tetapi periode mengandung selama 9 bulan tentu harus tetap dijaga.

Menurut sebuah penelitian yang dipublikasikan dalam British Journal of Obstetrics and Gynaecology, mengonsumsi makanan dan minuman dengan kadar gula tinggi akan meningkatkan risiko bayi lahir terlalu besar dan berat.

Bahkan bisa mengakibatkan obesitas pada bayi semasa kanak-kanaknya.

Tak hanya gula, kalori dan karbohidrat yang terkandung dalam durian sangat tinggi.

Dalam satu butir daging buah durian terkandung kalori sejumlah 54 hingga 60.

Boleh tidaknya ibu hamil makan durian bergantung pada kondisi kesehatan individu tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close