Ibunya Tiba-tiba Telepon, Kasih Tahu Jupe enggak Bisa Bangun
Dalam video yang sama, Anggi memperlihatkan barang-barang Jupe telah dikemas dan dikosongkan. Sebab, mereka harus pindah ke ICU. "Semoga kepindahannya ke ICU tidak terlalu lama," tulis Anggi.
Pasca operasi, Jupe pertama kalinya masuk ruang ICU RSCM. Saat ditemui malam harinya, ibu Julia Perez, Sri Wulansih mengungkapkan bahwa operasi yang dijalani anaknya berhasil.
"Dia enggak BAB selama satu minggu, perutnya membesar, jadi dibikin saluran pembuangan sendiri," jelas Sri tentang operasi putri sulungnya (8/6).
Masuknya Jupe ke ruang ICU, hal itu permintaan dari dokter. Alasannya sendiri menurut Sri karena operasi yang dilakukan Jupe adalah operasi besar. "Dari kemarin Jupe ingin pulang," kata Sri saat itu.
Hanya sebentar Jupe berada di ruang ICU setelah operasi. Setelah menginap satu malam di ruang ICU, Jupe kembali lagi ke ruang perawatannya selama ini. Di situlah penyanyi Belah Duren itu menghembuskan napas terakhir.
Salah satu managernya, Mario mengatakan dia dikabari Jupe tidak bisa bangun saat akan membeli kado untuk anak Ruben Onsu, Thalia Putri Onsu yang kemarin berulang tahun.
"Saya sudah di jalan tiba-tiba mamanya (Jupe) telepon, Jupe enggak bisa bangun, ya sudah saya langsung ke rumah sakit, kebetulan dokter lagi kasih alat pemacu," kata Mario.
Pria yang akrab disapa Markoneng itu mengatakan Jupe menghembuskan napas terakhir pada pukul 11.12.