Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ikan Mas Bisa Menjadi Alternatif Bagi Warga Australia di Saat Harga 'Seafood' Semakin Mahal

Selasa, 16 Agustus 2022 – 23:56 WIB
Ikan Mas Bisa Menjadi Alternatif Bagi Warga Australia di Saat Harga 'Seafood' Semakin Mahal - JPNN.COM
Mengonsumsi ikan air tawar seperti ikan mas bisa membantu mengatasi masalah lingkungan dan juga menghemat biaya hidup bagi warga Australia. (Supplied: DELWP)

Luke mengatakan mengatasi rasa ikan juga sesuatu yang perlu diperhatikan.

Saat stres, ikan mas menghasilkan histamin yang menimbulkan bau dan rasa lumpur yang khas.

"Semakin cepat Anda mendinginkan ikan ini, semakin kecil kemungkinan rasa berlumpur akan muncul," katanya.

Lendir licin di tubuh ikan mas juga menodai reputasi ikan ini untuk dimakan. Padahal, kata Luke, solusinya cukup cukup dengan mengulitinya.

"Begitu Anda mengulitinya, lendir itu hilang dan Anda mendapatkan fillet ikan yang bersih, segar, dan lezat," jelasnya.

Karena itu, terlepas dari rencana pemusnahan massal ikan mas dengan cara mengenalkan virus herpes ke populasinya, Luke menyebut perlunya mendorong warga untuk menjadikan ikan mas sebagai alternatif sumber protein.

Bagaimana dengan belut?

Ikan air tawar lainnya seperti belut telah lama menjadi sumber protein dan dikonsumsi oleh penduduk asli.

Seorang penduduk asli dari Jupagalk di Victoria, Neil Murray, menjelaskan banyak warga setempat akan berkumpul di akhir musim panas di Danau Bolac saat belut memulai migrasi tahunan untuk bertelur.

Mengonsumsi ikan mas bukan saja bisa mengatasi masalah lingkungan air tawar di Australia, tapi jadi alternatif di saat harga 'seafood' semakin mahal

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close