Ikuti Instruksi Airlangga, Golkar Tangerang All Out Sukseskan PPKM Darurat
Airlangga mengatakan, menangani kebijakan publik di era yang sangat sulit ini membutuhkan extra ordinary steps, dan tidak ada satu negara pun yang berpengalaman pernah menangani pandemi covid 19.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini mengatakan pemerintah pusat saat ini telah mengambil langkah penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat mulai 3-20 Juli 2021. Selain itu, kata Airlangga, Pemerintah juga terus berupaya meningkatkan pelaksanaan vaksinasi covid-19 demi mewujudkan target Herd Immunity di tahun 2021.
“Maka vaksinasi ini di bulan Oktober ke atas itu diharapkan bisa mencapai 3 juta. Angka rata-rata sekarang masih di bawah 1 juta, namun dengan ketersediaan vaksin diharapkan ini bisa terus dilaksanakan,” katanya. (dil/jpnn)