Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Indonesia Menjadi Episentrum Baru COVID-19, Angka Kematian Dokter Meningkat Tajam

Senin, 19 Juli 2021 – 13:18 WIB
Indonesia Menjadi Episentrum Baru COVID-19, Angka Kematian Dokter Meningkat Tajam - JPNN.COM
Tenaga kesehatan sedang menyiapkan pemindahan pasien ke ruang ICU di RS Persahabatan Jakarta. (REUTERS: Willy Kurniawan)

"Dari lubuk hati yang paling dalam, saya ingin meminta maaf kepada seluruh rakyat Indonesia jika [kebijakan pemerintah ini] tidak optimal," ujarnya.

Sementara Menteri Keuangan Sri Mulyani menyebutkan bahwa Indonesia akan meningkatkan anggaran pemulihan COVID-19 menjadi Rp744,74 triliun dari sebelumnya Rp699,43 triliun.

Ketika Indonesia berulang kali melaporkan rekor jumlah kasus baru dan jumlah kematian COVID-19 dalam beberapa pekan terakhir, para pakar kesehatan menyebut negara ini sebagai pusat pandemi baru di Asia.

Layanan kesehatan telah kewalahan dan permintaan untuk membantu orang menemukan tempat tidur rumah sakit atau tabung oksigen banyak beredar di media sosial.

Jumlah orang yang meninggal di saat mencari pertolongan semacam itu juga dilaporkan meningkat.

REUTERS

Diproduksi oleh Farid M Ibrahim.


Kematian dokter akibat COVID-19 di Indonesia meningkat tajam pada paruh bulan Juli, dan dikhawatirkan akan berpotensi menjadikan fungsi layanan medis kolaps

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close