Indra Kenz Serahkan Mobil Tesla ke Bareskrim Melalui Kuasa Hukumnya
jpnn.com, JAKARTA - Tersangka kasus penipuan dan investasi bodong aplikasi Binomo, Indra Kesuma alias Indra Kenz telah menyerahkan aset sebagai barang bukti ke penyidik Bareskrim.
Aset yang diserahkan itu ialah mobil Tesla warna biru dengan nomor pelat B 14 DRA.
"Tesla diserahkan melalui kuasa hukumnya ke penyidik," ujar Kasubdit II Dittipideksus Bareskrim Polri Kombes Chandra Sukma Kumara kepada wartawan, Selasa (8/3).
Menurut Chandra, mobil tersebut sedang diajukan ke pengadilan negeri setempat untuk bisa mendapatkan penetapan penyitaan aset.
Namun, Chandra belum bisa memerinci lebih lanjut terkait lokasi penetapan penyitaan aset milik Indra Kenz tersebut.
"Untuk penetapan sudah kami ajukan. Selanjutnya kami sita," ujarnya.
Bareskrim Polri akan menyita sejumlah aset milik Indra Kenz yang juga dijerat pasal tindak pidana pencucian uang (TPPU).
Aset yang disita itu berupa mobil Ferrari hingga Tesla.