Industri di Batam Tak Akan Terimbas Kenaikan BBM
Jumat, 24 Februari 2012 – 03:30 WIB
Kenaikan BBM, kata Cahya, untuk jangka panjang merupakan langkah terbaik. Di negara-negara maju, pemerintahnya sudah mengurangi subsidi BBM. "Lagi pula kan banyak yang bilang, BBM bersubsidi hanya dinikmati mereka yang kaya. Saya kira kenaikan BBM tak akan banyak pengaruhnya," tukasnya.
Dari sisi transportasi dan harga-harga sembako, kata Cahya, bisa jadi akan naik. "Tapi itu resiko dari kenaikan BBM," tukasnya.
Pengusaha, kata Cahya, berharap kenaikan BBM itu akan diikuti dengan perbaikan infrastruktur. Anggaran yang selama ini tersedot untuk subsidi, harus dialihkan untuk pembangunan infrastruktur. "Saya belum tahu skemanya akan seperti apa. Tapi, saya yakin pemerintah sudah punya perhitungan sendiri," ujarnya.