Info Terkini dari Kombes Guruh Soal Laporan Anak Ahok Terhadap Ayu Thalia
jpnn.com, JAKARTA - Polres Metro Jakarta Utara masih terus menyelidiki kasus dugaan pencemaran nama baik yang dilaporkan Nicholas Sean Purnama, anak sulung Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, terhadap Ayu Thalia.
Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Guruh Arif Darmawan menyebut sejauh ini penyidik tengah mendalami rekaman CCTV di lokasi kejadian.
Hanya saja, Guruh tidak menyebutkan secara detail jumlah kamera pengawas yang diambil dari lokasi kejadian.
"(CCTV) sudah semua diambil. Kalau sudah beres, nanti kami sampaikan," kata Guruh saat dihubungi JPNN.com, Kamis (14/10).
Pria kelahiran 21 April 1973 itu mengatakan pihaknya belum menjadwalkan gelar perkara laporan anak Ahok itu.
Diketahui, gelar perkara dilakukan untuk menentukan ada tidaknya tindak pidana dalam laporan yang dilayangkan Sean itu.
"Belum (jadwal gelar perkara, red), masih kerja," kata Guruh.
Sebelumnya, Kombes Guruh mengatakan dalam waktu dekat, penyidik akan melakukan gelar perkara kasus itu.