Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Info Terkini dari Luhut Binsar soal Pengumuman PPKM Jawa-Bali

Senin, 13 September 2021 – 21:16 WIB
Info Terkini dari Luhut Binsar soal Pengumuman PPKM Jawa-Bali - JPNN.COM
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menjelaskan tentang info terkini perpanjangan PPKM Jawa-Bali malam ini, Senin (13/9). Foto: Ricardo/JPNN.com

Luhut pun meminta kewaspadaan masyarakat tetap dijaga mengingat peningkatan kasus konfirmasi atau angka kematian dibeberapa wilayah di Jawa Tengah.

Adapun daerah itu adalah Kabupaten Sukoharjo, Tegal, dan Semarang.

Luhut menegaskan pertanyaan banyak orang kapan PPKM Level Jawa Bali ini akan terus diberlakukan.

"Pemerintah menegaskan akan terus memberlakukan PPKM Level ini di seluruh wilayah Jawa Bali dan melakukan evaluasianya tiap satu minggu guna menekan angka kasus konfirmasi dan tidak mengulang kejadian yang sama dikemudian hari," kata dia.

Kemudian, lanjut Luhut, terkait Evaluasi Protokol Kesehatan pada pemberlakuan pembukaan kembali aktivitas masyarakat. Pemerintah menerjunkan tim untuk dapat melihat dapat kondisi
tersebut.

Di beberapa wilayah terjadi peningkatan mobilitias yang cukup masif utamanya terjadi dibeberapa lokasi wisata seperti Pantai Pangandaran yang dipenuhi oleh pengunjung dari Bandung Raya, Tasikmalaya, dan Jabodetabek sehingga berpotensi untuk terjadi penyebaran kasus impor bagi daerah tersebut.

Hal tersebut diperparah karena lemahnya protokol kesehatan yang diterapkan. Tingkat okupansi hotel di Kawasan Wisata Pangandaran mendekati penuh. Hal ini berlawanan dengan ketentuan-ketentuan yang mengatur terkait kapasitas hotel yang diperbolehkan.

"Untuk itu pemerintah pusat terus mendorong agar pemda memahami dan mengawasi kondisi ini dan melakukan tindakan tegas terhadap segala bentuk pengabaian peraturan mengenai PPKM ini," tegas Luhut Binsar. (mcr10/jpnn)

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menjelaskan tentang info terkini perpanjangan PPKM Jawa-Bali malam ini, Senin (13/9).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close