Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

J Trust Bank Gelar Paparan Publik 2022, Bahas Permodalan dan Kinerja Keuangan

Rabu, 30 November 2022 – 15:18 WIB
J Trust Bank Gelar Paparan Publik 2022, Bahas Permodalan dan Kinerja Keuangan - JPNN.COM
Ilustrasi J Trust Bank. Foto: dok JT

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank J Trust Indonesia Tbk (J Trust Bank) menggelar paparan publik yang dihadiri oleh Direktur Utama Ritsuo Fukadai beserta jajaran Direktur Perseroan Helmi A. Hidayat dan Widjaja Hendra.

Pada kesempatan tersebut, perseroan menyatakan performa keuangan dalam kondisi sangat baik didukung dengan pertumbuhan kredit dan dana pihak ketiga yang optimal.

Per September 2022, Perseroan meraih laba bersih sebesar Rp85,06 miliar dibandingkan rugi bersih Rp337,94 miliar pada September 2021.

Pertumbuhan kredit meningkat cukup tinggi sebesar 75,79% year-to-date (YTD) menjadi Rp17,61 triliun dimana Rp5,98 triliun atau sebesar 34% terdistribusi pada pembiayaan hijau atau bisnis keberlanjutan.

Dana pihak ketiga tumbuh positif sebesar 47,80% YTD menjadi Rp23,57 triliun pada posisi bulan September 2022 dibandingkan Desember 2021.

Perseroan juga memiliki rasio kecukupan likuditas sebesar 144,16% serta rasio pendanaan stabil bersih sebesar 127,56% di posisi akhir triwulan tiga, September 2022.

 Selanjutnya pada sisi permodalan, didukung penuh oleh J Trust Co., Ltd. selaku Pemegang Saham Pengendali, Perseroan optimis dapat melakukan penambahan setoran modal untuk memenuhi modal inti minimum Rp3 triliun pada pertengahan bulan Desember 2022.

Setelah penambahan setoran modal tersebut, J Trust Bank akan mengajukan persetujuan kepada Otoritas Jasa Keuangan agar diperhitungkan sebagai bagian dari komponen modal inti utama pada laporan Kewajiban Penyediaan Modal Minimum pada Desember 2022.

J Trust Bank optimistis bisa segera menyediakan perbankan digital dengan sekuritas mumpuni yang sesuai dengan kebutuhan nasabah dan perkembangan teknologi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News