Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jadi Calon Ketum PB PMII, Hasnu Ibrahim Usung Kredo Perfectum of PMII Victory of Indonesia

Jumat, 14 Juni 2024 – 16:39 WIB
Jadi Calon Ketum PB PMII, Hasnu Ibrahim Usung Kredo Perfectum of PMII Victory of Indonesia - JPNN.COM
Wasekjen PMII Hasnu Ibrahim secara resmi mendaftarkan diri sebagai pencalonan Ketua Umum PB PMII periode 2024-2027, Kamis (13/6). Foto: source for jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal PB PMII Bidang Politik, Hukum dan HAM periode 2021 - 2024 Hasnu Ibrahim secara resmi mendaftarkan diri dan mengembalikan berkas pencalonan Ketua Umum Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesis (PB PMII) periode 2024-2027.

Ketua umun PMII sendiri akan dipilih pada Kongres PMII XXI di Palembang, Sumatera Selatan pada 12 - 14 Agustus 2024 mendatang.

Pengembalian berkas kandidat Ketua Umum tersebut dilangsungkan di Kantor PB PMII, Jalan Salemba Tengah, Jakarta Pusat, Kamis (13/6).

Selain menjabat sebagai wasekjen, Husnu merupakan kader PMII asal Kupang yang juga Pengurus Koordinator Cabang (PKC) PMII Bali dan Nusa Tenggara (Bali, NTB, dan NTT).

Hasnu mengawali prosesnya sebagai aktivis PMII pada tahun 2014 di PC PMII Kupang, Nusa Tenggara Timur, region Bali Nusra.

"Sebagai kader PMII yang sedang di struktural kami memohon ijin dan restu dari para anggota, kader, Ketua Rayon, Ketua Komisariat, Ketua Cabang, Ketua Pengurus Koordinator Cabang, Majelis Pembina Cabang, Majelis Pembina Daerah dan Majelis Pembina Nasional dan Ikatan Keluarga Alumni PMII se Nusantara agar mendukung dan mendoakan kami pada kongres kali ini," kata Husnu dalam keterangannya, Jumat (14/6).

Menurut Hasnu, Perfectum of PMII alias penyempurnaan PMII adalah keharusan, karena PMII telah memasuki usia 64 tahun dalam menyambut PMII Emas 2060.

"Penyempurnaan tersebut dimulai dari metode kaderisasi, metode gerakan, metode dakwah, pangkalan data organisasi, kelembagaan dan restrukturisasi, elektronik PMII, ekosistem ekonomi organisasi dan paradigma PMII," jelas.

Wasekjen PMII Hasnu Ibrahim secara resmi mendaftarkan diri sebagai pencalonan Ketua Umum PB PMII periode 2024-2027.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close