Jaga Kesejahteraan Keuangan Karyawan, GetPaid Gelar HR Gathering
jpnn.com, JAKARTA - PT Digital Gaji Asia (GetPaid) menjaga kesejahteraan karyawan dengan menggelar HR Gathering pada Kamis (16/6).
Kegiatan ini mengusung tema 'Memahami Kebutuhan Karyawan Bersama GetPaid' dengan sistem tarik gaji lebih awal (EWA).
Sejumlah perusahaan yang ikut dalam kegiatan tersebut, yakni Nityo Infotech, Ninja Express, Harapan Baru Lidya, Optik Tunggal, Agro Tech, Advance Mediacare Corpora, Sinar Selaras Rezeki, Bithour, Hello Kreasi Pratama, Plastech Indonesia, Maximus Makmur Medika, dan Surya Kreasi.
"Kegiatan ini diharapkan dapat bersinergi dalam menyejahterakan fasilitas yang diberikan kepada karyawan agar lebih produktiv dalam bekerja," kata Joses Thohjono, Regional Director Getpaid Indonesia dalam siaran persnya, Sabtu (18/6).
Sambutan hangat juga diberikan oleh Mr. Mitchell Goh, CEO & CO Founder Getpaid Asia.
"Semoga GetPaid dapat hadir dalam memenuhi kebutuhan karyawan dalam bidang financial," ujarnya.
Materi yang diberikan sangat menarik, yakni mengangkat tema personal finance manajement yang dibawakan oleh Andri Witjaksono, MBA, CFP, dan PFC.
Dia menyampaikan “4 layer financial independent, mengajak peserta agar lebih memahami kemerdekaan dalam hal mengatur keuangan bulanan ke dalam beberapa bagian 50% kebutuhan, 30% keinginan, dan 20% simpanan.