Jemaah Terlantar, Dijanjikan Besok Berangkat
Rabu, 13 Mei 2009 – 14:26 WIB
Janji keberangkatan Selasa (12/5) juga sudah batal. Sebelumnya janji keberangkatan 10 Mei, 4 Mei, 30 April, dan 27 April juga sudah tingagal kenangan. “Rencanonyo kami berangkat tak barang pembimbing. Ibuk Lusi dan Pak Tutus tak berangkat. Katonyo sudah ado pembimbing yang nunggu disitu (Tanah Suci), atau pembimbing yang bareng jemaah yang balik Kamis (jemaah yang batal pulang pada Senin, 11 Mei),” terang pria yang sudah uzur itu.
Kendati begitu, Lutfi mengaku belum mendapat kepastian soal keberangkatan ke Tanah Suci dengan bantuan pembimbing dari Sakinah Centre. “Tak naro (ada) jaminan (bila telantar di Tanah Suci). Katonyo kagek (nanti) kami disiapkan tiket PP (pulang pergi). Jadi habis umroh langsung balek (pulang). Sampai sekarang kami masih nunggu di asrama, nunggu kabar dari Buk Lusi, karena kami belum melihat tiket yang katanyo sudah siap,” tukasnya.