Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jembatan Cibiru Beroperasi, Akses ke Stasiun Kereta Cepat Makin Mudah

Kamis, 10 Agustus 2023 – 21:39 WIB
Jembatan Cibiru Beroperasi, Akses ke Stasiun Kereta Cepat Makin Mudah - JPNN.COM
Jembatan Cibiru resmi beroperasi sebagai akses ke luar-masuk di Stasiun KCJB Tegalluar pada Kamis (10/8). Foto dok. KCIC

Salah satu bagian tersulit dalam konstruksi jembatan dengan lebar total sekitar 9 meter termasuk bahu jalan ini adalah bagian yang melintang di atas jalan tol Cileunyi. Kontraktor harus berkordinasi dengan kepolisian hingga Jasamarga guna menutup akses jalan tol sementara untuk memasang girder box bridge sepanjang 40 meter.

Jembatan ini menyambungkan Stasiun KCJB Tegalluar dengan jalan Sor GBLA di arah utara. Akses tersebut memungkinkan interkonektivitas yang lebih baik dengan jaringan jalan kota setempat, sehingga menghasilkan keterhubungan yang mulus antara kereta api cepat dan transportasi umum, serta menjadikan stasiun ini sebagai pusat transportasi yang fungsional.

"Keberadaan jembatan Cibiru membuat akses masuk dan keluar dari stasiun Tegalluar menjadi terhubung sepenuhnya dengan jalan umum," terang Dwiyana.

Hal ini sekaligus menandakan langkah lebih dekat menuju operasional Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung, sambungnya.

Stasiun KCJB Tegalluar, yang dibangun oleh CREC merupakan stasiun akhir dari jalur kereta api cepat Jakarta-Bandung. Stasiun dengan luas  bangunan mencapai 15 ribu meter persegi ini mampu menampung 1.500-3.200 penumpang per jam yang menunggu pada satu waktu bersamaan. (esy/jpnn)

Jembatan Cibiru mulai beroperasi hari ini, Kamis (10/8) sehingga akses masyarakat ke Stasiun Kereta Cepat  Tegalluar makin mudah

Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close