Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jembatan Senilai Rp 2,4 Miliar Ambruk

Dioperasikan November, Empat Desa Terisolasi

Kamis, 08 Desember 2011 – 07:03 WIB
Jembatan Senilai Rp 2,4 Miliar Ambruk - JPNN.COM
Sementara Kent Mukti, Camat Batulappa yang tengah studi banding di Jawa Timur saat dihubungi mengatakan, pemerintah akan mengupayakan perbaikan secepatnya. “Kita akan berbuat yang terbaik mengingat ada 1.725 KK di empat desa itu,” katanya.

Kadis Pekerjaan Umum Pinrang, Ir Suardi Saleh yang ditemui di lokasi kejadian mengatakan, rubuhnya jembatan penghubung empat desa ke kota tersebut, belum dipastikan penyebabnya. Namun, ia meyakini jembatan ambruk akibat arus sungai yang deras. Pengakuan kadis tersebut berbeda dengan dugaan warga yang menilai bahwa proyek tersebut tidak berkualitas.  Apalagi, jembatan dengan panjang  70 meter itu tak menggunakan tiang pancang.

Warga juga mengakui, aliran sungai tidaklah terlalu deras. “Biasaji begini Bu. Masak jembatan baru bisa hancur,” kata Usman, warga yang ditemui di lokasi.

Suardi juga menolak jika dikatakan ada kelalaian dalam pembuatan jembatan tersebut. Ia membantah jika ambruknya jembatan Bamba dikarenakan kualitas rendah.

PINRANG - Empat desa yang dihuni sebanyak 1.725 Kepala Keluarga (KK) di Kecamatan Batulappa, Kabupaten Pinrang, terisolasi. Penyebabnya, satu-satunya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News