JNE Siap Bertanggung Jawab Atas Insiden di Tol Trans Sumatra KM 360
Kepolisian mendapati seluruh muatan paket yang diangkut truk ekspedisi tersebut ikut hangus terbakar.
Konon isi truk tersebut, di antaranya berupa motor listrik, pakaian, perabotan rumah tangga dan elektronik itu hendak diantarkan dari Jakarta ke Palembang, Jambi, dan Medan.
Kebakaran baru berhasil dipadamkan sekitar satu jam setelah pengelola TTS Kayuagung-Palembang mengerahkan satu mobil tanki dibantu satu mobil pemadam kebakaran Pos Kertapati Palembang.
"Dalam menjalankan proses operasional, JNE selalu berkomitmen untuk menerapkan standard operating procedure yang telah ditetapkan oleh perusahaan," tutur Kurnia Nugraha.
"JNE selalu berkomitmen memberikan pelayanan terbaik untuk pelanggan, dan terkait peristiwa tersebut JNE bertanggung jawab atas seluruh paket pelanggan yang mengalami kendala dengan adanya kejadian tersebut," imbuhnya. (*/jpnn)